Ini adalah artikel tentang anime jadul yang ke-4... kali ini, aku mengusung tema keluarga... jadi pastinya anime jadul yang kubahas kali ini menceritakan tentang sebuah keluarga, lengkap dengan kisah2 yang dialami si tokoh utama ataupun anggota keluarga lainnya
Ciri khas dari anime semacam ini biasanya, menceritakan tentang kehidupan sehari-hari dan permasalahan yang simple *tapi unik* yang dihadapi oleh si tokoh utama ataupun keluarganya...
Anime semacam ini, biasanya mempunyai episode yang panjang sekali... beberapa diantaranya bahkan tidak bisa tertebak kapan tamatnya, seakan no ending... tapi anehnya, walaupun episodenya banyak tapi... si tokoh utamanya itu~ usianya tetep segitu aja, gak pernah tumbuh besar dan gak pernah naik kelas (-_-) tapi aku tetep suka anime tipe ini, soalnya ceritanya cukup ringan, gak kayak anime action atau detective yang punya banyak episode tapi ceritanya berat
Selain itu, aku cukup senang dengan tema keluarga dan tema kehidupan sehari-hari... karena hal itu sangat dekat dengan kita kan?... dan biasanya anime semacam ini juga ada unsur komedinya, dan hal2 yang membuatnya lucu itu~ kebanyakan adalah hal2 yang simple juga... tapi tidak terbayang, hal semacam itu bisa jadi bahan komedi.... jadi ya lucu saja hehe
Nah... di artikel ini aku akan membahas 10 anime yang menurutku tema nya keluarga, ceritanya murni tentang kehidupan sehari-hari, tidak berbau fantasy serta tidak mengandung humor yang berlebihan sehingga membuat ceritanya jadi terlihat lebay *maksudku humornya masih masuk akal* :P dan inilah~~
10 Anime Jadul dengan Tema Keluarga! :
1. Asari chan
Dulu banget~ aku nonton anime ini di RCTI, kalo gak salah tayang setiap pagi pas hari sekolah.... jadi gak bisa nonton setiap hari deh~ hiks hiks :’( dan kayaknya anime ini ditayangin di Spacetoon ya?~ padahal kan tv ane gak ada Spacetoon :”( #tambah nangis kejer!
Asari chan itu adalah anak kecil yang rambutnya hitam terus dikuncir dua, pakai baju merah... dia adalah tokoh utama di anime ini... tapi walaupun begitu... Asari punya nasib yang sial~ soalnya dia adalah anak yang bodoh dan pemalas, agak manja, suka bercanda dan membuat masalah... dia juga sering dimarahin ibunya karena hal itu...
Asari punya kakak namanya Tatami, yang rambutnya orange itu~ dia satu tahun lebih tua dari Asari... sebaliknya Tatami adalah anak yang rajin dan pintar... hhm~ dia juga galak, agak jahat dan usil pada Asari... Tatami dan Asari suka bertengkar... hhmm~ mereka hanya akur, kalo ada “kepentingan” terpendam :P
Ibu mereka suka pilih kasih, lebih cenderung sering memuji dan membela Tatami~ serta sering menghukum Asari, soalnya kadang Asari juga suka membuat masalah *nakal... jadi wajar kalo dia dimarahi :P dan tak jarang Tatami malah menambahi penderitaan Asari
Sementara itu, si ayah hanya muncul sebentar saja di akhir cerita... si ayah sepertinya adalah orang yang netral dan mungkin bisa membela Asari~ kalo dia dimarahin dan disiksa ama kakak dan ibunya hehehe #ini kayak cerita bawang merah, bawang putih ya? XD...
Aku kadang kesel liat anime ini~ kasihan Asari... aku gak terima dia selalu ditindas oleh kakak dan ibunya, dan ibunya juga terlalu pilih kasih #pasti ada yang nasibnya kayak gini kan ya? :P ...aku pengennya itu sebuah keadilan, kalo kakaknya pinter harusnya adiknya juga pinter, kalo bodoh ya bodoh semua, kalo disayang ya disayang semua... harusnya kan gitu ya? tapi beginilah kisah di anime Asari chan... anime yang cukup menghibur dan lucu :D.. pokoknya tiada hari tanpa keributan di rumah mereka
2. Atashin-chi
Tayang setiap hari minggu di RCTI antara jam 7-8 pagi... aku seneng nonton anime ini soalnya lucu banget~ gara2 kelakuan ibu Tachibana yang suka aneh2 wkwkw... hanya lihat wajahnya aja udah bikin ngakak XD
Lagu openingnya eye catching banget :
konichiwa arigato sayonara mata aimashou (selama siang, terimakasih, selamat tinggal, sampai jumpa lagi) #ini lirik lagu macam apa ini?? XD
Atashin-chi adalah kependekan dari Atashi no Uchi artinya rumah saya, atau keluarga saya~ jadi anime ini menceritakan kehidupan sehari-hari sebuah keluarga yang terdiri dari ibu (ibu Tachibana), Ayah (ayah Tachibana):P, kakak perempuan (Mikan) dan adik laki-laki (Yuzuhiko)
Nah~ akan kujelaskan karakternya satu per satu!
Ibu Tachibana~ pokoknya si ibu ini suka melakukan sesuatu yang aneh dan hal itu menimbulkan kelucuan... ciri khas dari ibu ini~ dia sering bersenandung gaje gitu : “mawar merah penuh gairah, lalala~* #terngiang kembali suaranya si ibu, saat menyanyikan ini (-_-)
Sebenarnya ibu Tachibana adalah ibu rumah tangga biasa... dia suka bersih-bersih, masak dll, tapi kadang juga suka bermalas2an... selain itu~ dia termasuk ibu yang pelit, pemikirannya sangat kampungan, dan suka mengatur anaknya~ *gak ngebolehin hal ini, itu*... hhm~ aku rasa dia juga punya sifat yang gak mau kalah dan gak mau ngaku salah
Mikan~ walaupun kelihatan kecil, tapi dia udah kelas 2 SMA loh... dia kadang terlihat suka memberikan pendapat pada ibunya tentang suatu hal~ hobi Mikan adalah karaoke dan dia sangat terobsesi dengan boneka beruang... hhm~ dia juga agak pemalas
Yuzuhiko~ adik laki2 Mikan yang lebih pintar daripada Mikan... padahal dia masih SMP... dan dia sering menyelesaikan masalah di keluarganya... dia sedikit dimanja ibunya dan dipanggil dengan Yuu-chan... hobinya adalah bermain game dan mendengarkan musik, Yuzuhiko juga terkenal dikalangan cwe
Ayah~ dia adalah pekerja kantoran... pendiam dan jarang berekspresi... tapi kadang2 suka melakukan hal yang menjengkelkan... ayah suka minum beer, merokok dll... dia suka ketenangan dan termasuk orang yang sabar menghadapi keluarganya
Anime Atashin-chi, termasuk anime yang bagus dengan cerita keluarga yang jujur... pasti banyak keluarga yang mengalaminya juga~ walaupun gambarnya agak gak nyata *chibi*... tapi ceritanya sangat lucu dan menarik :D
Oiya, kalo kangen pengen nonton lagi~ di youtube ada kok... tapi di dub pakai bhs melayu :P
3. Baby and I (Aka chan to boku)
Aku nonton anime ini... pertamakali di TV7 setiap hari sabtu jam 2 an~ hhmm,,, anime yang sangat kunanti-nanti :D
Kalo yang ini menceritakan tentang kehidupan sebuah keluarga yang tidak lengkap... soalnya ibunya meninggal dalam sebuah kecelakaan gitu (T_T)... jadi keluarga ini hanya terdiri dari ayah, Takuya *dia masih SD* dan adiknya Minoru *dia masih balita*
Kebayang kan gan? gimana sulitnya kehidupan mereka tanpa seorang ibu??... karena si ayah sibuk bekerja, jadi Takuya lah yang harus sibuk mengurus Minoru dan mengurus pekerjaan rumah tangga~ padahal dia kan masih SD, habis sekolah harus langsung pulang, gak bisa maen bola dulu (-_-)... sampai di rumah dia langsung ngurusin adiknya dan ngerjain PR, belum lagi tingkah laku Minoru kadang juga menjengkelkan!!
Hwwaa~ kayaknya aku gak sangup deh jadi Takuya (-_-)... awalnya Takuya juga gak tahan dengan keadaan ini, dia merasa kalo dia adalah orang yang paling menderita... tapi lama-kelamaan... dia mulai menerimanya dan menyadari bahwa yang paling menderita itu adalah Minoru, soalnya di usianya yang sekecil itu, udah kehilangan ibunya dan tidak merasakan kasih sayang seorang ibu (T_T)
Minoru juga kadang sering merasa kesepian, dan iri ama teman2nya, dia kan sekolah TK.... temannya dijemput ibunya... lha dia enggak~ kadang dia juga nunggu lama~ sampai tk nya udah gak ada orang, baru dijemput ama kakaknya *kan nunggu kakaknya pulang sekolah dulu*
Takuya adalah cwo yang populer, dan bertanggung jawab~~ walaupun kadang bertengkar dengan Minoru, pada akhirnya dia berbaikan juga... sementara itu~ Minoru adalah anak yang cengeng, tapi lucu :3... dia direbutin oleh 2 temen tk nya yang cwe *masih tk kok udah cinta-cinta an* yang tak lain adalah adik dari temen2 Takuya juga
Anime ini sangat berkesan, lucu dan kadang menguras air mata juga~~ konsepnya berbeda dengan kebanyakan anime dengan tema keluarga :D
Ini lagu endingnya yang bikin galau :
4. Chibi Maruko-chan
Ini adalah salah satu anime favoritku sepanjang masa! :D... dulu tayang setiap hari minggu jam 7 pagi, habis Let’s and Go
Dan lagu openingnya, sudah dihapalkan banyak orang di luar kepala : Hal yang menyenangkan hati banyak sekali bahkan kalo kita bermimpi~ sekarang ganti baju... agar menarik hati, ayo kita mencari teman”
Sayang~ animenya lumayan langka di internet... hanya ada movienya doank dan live action
Anime ini menceritakan kehidupan sehari-hari serta permasalahan yang dialami oleh sebuah keluarga~ yang terdiri dari ayah, ibu, kakek, nenek dan dua anak perempuan... kakak dan Maruko
Maruko adalah anak yang manja, malas, nilainya sering buruk, nakal dan suka membuat masalah... dia sering molor dan sulit dibangunin ibunya, akibatnya dia sering terlambat ke sekolah~ suka bertengkar juga sama kakaknya, kadang2... ehm~ sifatnya Maruko memang bertentangan dengan kakaknya yang rajin, pandai serta dewasa... Maruko itu sangat dimanja oleh kakeknya... hobi Maruko adalah menggambar manga *kalo gak salah*
Di sekolah, Maruko punya banyak teman2 dengan berbagai karakter... mereka adalah Tamae *sahabat Maruko*, Hanawa *anak terkaya di kelas, punya pelayan pribadi dan~ kayaknya punya rasa gitu ama Maruko #cieee :D*, Maruo *ketua kelas yang pakai kacamata*, cwe gendut norak yang suka ama hanawa *dia sering cemburu ama Maruko*, si kepala bawang, si aneh yang suka ngelucu, si cakep yang suka main bola ama sahabatnya, boo chan dll
Seperti layaknya cerita anak SD pada umunya, Maruko pasti punya permasalahan dan cerita yang menarik.... baik di dalam keluarganya ataupun di sekolahnya... rasanya cerita2 di anime ini... pernah dialami juga oleh kita, waktu jaman SD... yah~ ceritanya emang anak SD bangetlah, humornya pas dan mudah dimengerti, banyak pesan moral nya juga
Anime ini punya gambar yang sederharna *namanya juga anime jadul*... kadang aku merasa beberapa juga gak perfektif... harusnya posisi mejanya terlihat berdiri... tapi di anime ini terlihat kayak tidur gitu (-_-)
5. Crayon Shin-chan
Anime yang berhasil bertahan lama... tayang dari jaman aku SD sampai sekarang... ehm walaupun pindah2 jam tayang dan pernah juga pindah stasiun tv (-_-)... anime yang udah melekat di hati... kayaknya kalo kelewatan nonton, berasa kecewa banget deh....
Dulu waktu jaman aku SD, anime ini begitu populer... banyak yang jual stikernya sampe komik bajakannya di abang penjual mainan hehehe... walaupun banyak yang protes juga... karena penggambaran tokoh Shinchan yang nakal dan agak mesum
Anime ini menceritakan tentang kehidupan sehari2 keluarga Nohara... terdiri dari ayah (Hiroshi), ibu (Misae), Shinchan awalnya~~ lalu Shinchan punya adik cwe, yang bernama Himawari
Shinchan juga punya temen2 dekat... mereka adalah Kazao *yang pintar bhs inggris, kaya, ilfeel ma Shinchan #kadang*, Nene *suka main rumah2an*, Masao *cengeng* dan Boo *pendiam, tapi pintar #kadang2* dari dulu sampe sekarang, mereka semua masih TK dan gak lulus2 (-_-) padahal kan Shinchan udah punya adik~ di TK mereka diajar oleh bu guru Yoshinaga... ada juga bu Matsuzaka ama kepala sekolah yang mirip preman
Sebenarnya sih jalan cerita di anime ini cukup berjalan ke depan(?)... aku nonton dari jamannya Shinchan masih menjadi anak tunggal, lalu punya adik... sempe rumahnya meledak dan terpaksa pindah ke semacam apartemen kecil... dan bertemu dengan tetangga yang aneh di sana,... lalu pindah lagi ke rumah yang lama... seakan menceritakan tentang perjalanan waktu yang lama... tapi anehnya Shinchan masih TK aja wkwkwwk
Anime ini, unsur komedinya kuat... soalnya Shinchan anaknya juga aneh banget kan? haha... kadang ada hal mesum juga XD... tapi beberapa episode membuat ku menangis dan punya pesan moral juga kok
Baru-baru ini aku seneng ama tokoh baru yang muncul, namanya Shinko... dia adalah anak aneh, suka main sama Himawari dan Shiro... selalu muncul pas mendung dan suka ngilang tiba2 gitu... sebenarnya, Shinko itu siapa ya??~ btw aku juga suka sama Ai, anak cwe kaya yang suka sama Shin-chan :D
Shinko - Ai
6. Kobo-chan
“Di dunia ini, semua hal bisa terjadi... dan apa yang akan terjadi, kita tak akan pernah mengetahui~ marilah kita hadapi, pasti ada jalan keluar~ hari ini entah siapa yang akan bahagia”
Gan... ingat lagu di atas gak? kalo ingat berarti masa kecilnya bahagia hehehe :D... dulu~ Kobo-chan ini tayang di RCTI ya~ ehm... tapi aku jarang nonton sih, aku lebih suka Maruko... soalnya kalo Kobo-chan itu~ terlalu kekanak-kanakan banget... kalo Maruko kan, usianya pas ama aku hehehe... tapi Kobo-chan adalah anime yang bagus kok, dan lucu
Dari lirik lagu di atas saja, udah menunjukkan pesan moral kan... apalagi di dalam animenya~ yup! Kobo-chan adalah anime yang menceritakan tentang keseharian keluarga Tabata yang terdiri dari ayah, ibu, paman, kakek, nenek dan kobo... kadang mereka punya masalah yang simple~ tapi diceritakan cukup menarik di anime ini, tentang cara menyelesaikan masalahnya...
Anime Kobo-chan adalah salah satu anime yang mempunyai episode terpanjang di Jepang... nah~ anime Chibi Maruko Chan, juga masuk ke daftar itu
Kobo-chan adalah seorang anak yang selalu penasaran dengan hal baru~ dia sangat takut pergi ke dokter gigi dan THT~ ayahnya adalah pekerja kantoran biasa, ibunya adalah ibu rumah tangga biasa *suka melarang kobo makan permen coklat*, pamannya seorang guru SMA yang aktif, kakeknya sangat memanjakan Kobo, neneknya juga~ oiya, kayaknya sih Kobo ini juga punya adik... tapi aku lupa, apakah di animenya udah muncul atau belum? (-_-)
Ehm~ Kobo juga punya hewan peliharaan kucing dan anjing... selain itu~ Kobo juga bersekolah TK dan di sana dia punya banyak teman, dengan berbagai karakter... kadang ada juga masalah kecil di sekolah... sampe masalahnya terbawa ke rumah gitu~
Pokoknya Kobo chan itu adalah sebuah anime yang menceritakan kehidupan keluarga, dengan cerita yang jujur ditambahi dengan sedikit humor... jadi sangat kurekomendasikan untuk di tonton! :D
Apa? Kobo-chan tayang di Net tv?? Spacetoon aja aku gak punya, apa lagi Net? (-_-) #tvkupayah!~ anime ini di youtube ada kok, dan pakai dub Ind^^
7. Let's Go Quintuplets (Go! Go! Itsutsugo Land)
Anime ini dulu tayang di TV7 dan pernah juga ditayangkan di Transtv... dengan lagu openingnya yang begitu lekat di kepala, liriknya :
“maaf, maaf sekali lagi maaf seluruh kota ikut bernyanyi~ maaf maaf sekali lagi maaf bahasa cinta kita semua”
Kalo gak salah... ini ditayangkan cukup lama di TV7, ditayangkan sore gitu... ehm... sekitar jam setengah 4 setiap hari senin, rabu dan jumat... kalo hari selasa dan kamis, gilirannya Sugar baby love yang tayang hehe
Anime ini menceritakan tentang kehidupan 5 saudara kembar yang tidak identik, dengan berbagai karakter~ ada... Kabuto, Hinoki, Arashi, Kinoko dan Kodama Morino mereka berlima sering terlibat dalam masalah dan suka berpetualang bersama :D
Kabuto *yang rambutnya coklat* dia anak cwo yang aktif dan ceroboh, Hinoki *yang pakai kacamata* dia pintar, cita2nya adalah mendapatkan nobel di bidang pengetahuan, Arashi *cwo rambut hitam* dia punya kepribadian ganda, kalo moodnya buruk rambutnya akan berubah jadi jabrik dan berwarna pelangi, Kinoko *cwe centil yang suka membuat masalah*, Kodama *yang gendut* dia agak jarang ngomong dan cengeng
Hhmm~ begitulah... ke lima anak yang berbeda karakter ini, kadang terlibat masalah dan bersama-sama menyelesaikannya... kadang mereka juga bertengkar tapi baikan lagi^^ hanya saja peran papa dan mama di anime ini, sedikit kurang menonjol sih... jadi terkesan kurang mengawasi anaknya gitu
Let's Go Quintuplets, salah satu anime yang sering kutonton dulu~ soalnya mempunyai alur cerita yang menarik dan lucu :D~ oiya, kalo mau nonton lagi, di youtube ada dengan dub Ing
8. Nono-chan (My Neighbors the Yamadas)
Anime ini dulu tayang di SCTV setiap hari minggu jam 11.30 menggantikan Monster Farm~ enak ya? jaman dulu... nonton tv di hari minggu sampe siang lho~ full anime isinya.... gak kayak sekarang (T_T)
Ceritanya tentang kehidupan sehari-hari dari Nonoko, seorang anak perempuan kelas 3 SD, dan keluarganya~ keluarga Yamada yang terdiri dari kakak, ayah, ibu, nenek dan seekor anjing bernama Pochi.
Ibu adalah ibu rumah tangga yang agak ceroboh, suka bingung memilih menu makan malam~ ayah adalah pekerja yang rajin, kakak adalah siswa smp yang hanya pandai belajar sosiologi, nenek *sangat aktif dan keras kepala*
Nonoko termasuk anak yang santai dan agak pemalas~ di sekolah Nonoko punya 2 teman cwe dan ada 3 anak laki2 yang badung (tapi konyol) dan menamakan dirinya trio KKS.. terus ada juga ibu guru Fujiwara yang pelupa.
Gaya ilustrasi dari anime ini sangat sederhana, jadi berkesan jelek dan asal gambar gitu~ tapi anime ini termasuk anime lucu dengan cerita yang menarik... kalo kangen bisa nonton di youtube~ tapi pakai dub malaysia (-_-)
9. Smile Kiko-chan
Anime ini dulu tayang di SCTV setiap hari minggu pagi antara jam 7.30-8.00~ dan merupakan salah satu kartun favoritku :D
Pertamakali liat Kiko itu~ kok rasanya mirip banget ama Arashi di anime Let's Go Quintuplets... tapi Kiko itu cwe dan Arashi cwo! hwee~
Ceritanya tentang kehidupan keluarganya Kiko yang terdiri dari ayah, ibu dan Kiko~~ Kiko itu adalah anak TK yang aneh sih... dia pendiam *aku jarang liat dia bicara* dan jarang berekspresi, tapi cerdas dan mandiri *suka membuat bekal sendiri*... bahkan kadang kelakuannya gak terduga-duga *bisa salto di udara seperti pesenam*
Hal itu membuat anime ini menjadi unik~ kan biasanya, tipe anime keluarga dengan anak tunggal... karakter anaknya itu sangat berekspresi lah~ lha ini malah pendiam banget anaknya (-_-).... tapi walaupun begitu, anime ini tetep lucu kok! justru itu daya tarik utamanya :D
Pokoknya... bercerita tentang~ bagaimana anak pendiam seperti Kiko, menjalankan harinya sebagai pelajar TK dan bagian dari keluarga, kisahnya sangat menarik pastinya
Oiya, ada juga tokoh yang rada "lain"~ yaitu seekor kucing hitam calon angel yang turun dari langit~ jatuh ke kotak kardus bekas jeruk sehingga berkesan kucing buangan... kucing ini belakangan dipelihara oleh Kiko...
Lagu opening di anime ini~ nadanya sangat cepet, sulit diikuti *tapi aku bisa* :P sementara lagu endingnya bikin orang galau
Opening : semua cukup menggembirakan, ku berdandan, bersantai ria, nikmati musim panas, ye”~~ ending : terlalu banyak bicara, di tengah-tengah negeri yang penuh sesak, mungkin hanya perasaanku saja, apapun yang terjadi~ selalu memikirkanmu”
Ini lagu opening ver jepang
endingnya :
10. The Song of Tentomushi
Anime ini ditayangkan di Spacetoon ya? aku nonton lewat TV online dan itupun buffernya lama (-_-)... tapi dulu banget, kayaknya aku pernah nonton anime ini di TPI *mnctv sekarang*
Ceritanya sih~ tentang 7 bersaudara gitu yang hidup tanpa orang tua... katanya ortunya meninggal pas liburan *sedih*.... jadi ke 7 bersaudara itu berjuang sekuat tenaga agar bisa mandiri dan berbagi tugas rumah tangga~ mereka masih punya kakek yang kaya, hanya saja mereka lebih memilih kerja paruh waktu untuk mencukupi kebutuhan hidup
Sekarang aku akan mengulas tentang 7 saudara yang hebat ini :
Tsukumi~ anak pertama, seorang kakak perempuan yang baik dan sabar serta keibuan.... dia yang sering menjalankan tugas sebagai ibu rumah tangga... dan sangat sayang dengan adik-adiknya
Kaji~ anak kedua, dia orangnya pemarah... tapi sangat sayang dengan adik2nya dan selalu melindungi mereka
Mizuo~ anak ke 3 yang rajin, Mokusuke~ anake ke 4 yang gemuk dan suka makan, Kintaro~ anak ke 5 yang cengeng, Tsuchimaru~ anak ke 6 yang botak, Hiyoko~ anak ke 7 yang ceria kadang galak... ia juga punya banyak binatang peliharaan... sering terlihat menaiki anjingnya
Pokoknya anime ini sangat kurekomendasikan untuk ditonton~~ soalnya kalian bisa ngerti tentang apa artinya sebuah keluarga, dan bagaimana anggota keluarga punya masalah dan saling membantu untuk menyelesaikannya
Anime ini kadang lucu, tapi kadang juga mengharukan juga... pokoknya banyak pesan moral yang didapat jika menontonnya :D kalo pengen nonton anime ini, di youtube ada yang dub Ind
Aku sudah selesai membahas 10 anime jadul dengan tema keluarga! bagaimana? apakah kalian masih ingat dengan anime di atas?? anime mana yang paling kalian sukai dan berkesan buat kalian?? apa? semuanya? XD aku juga suka semuanya! sayang~ jaman sekarang TV lokal jarang yang nayangin anime dengan tema semacam ini~~ padahal kan menurutku bagus, untuk memberi pelajaran kepada kita semua... tentang pentingnya arti sebuah keluarga!
Demikianlah artikel ini berakhir~ sampai jumpa di artikel tentang anime jadul dengan tema lain~ Byee~
Ditulis oleh : Brili Kagura
FP Kagura Sohma Blog : ~Like!
Related Posts: